Maryam, SM Achmad (2019) OPTIMALISASI PROMOSI KESEHATAN PADA IBU HAMIL DI KELURAHAN KALUMPANG KOTA TERNATE. Masters thesis, Politeknik STIA LAN Makassar.
![[thumbnail of TESIS pdf.pdf]](https://eprints.stialanmakassar.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
TESIS pdf.pdf
Restricted to Registered users only
Download (2MB)
Abstract
Tahun 2017 di kelurahan kalumpang terjadi kasus infeksi menular
seksual (IMS) pada 4 orang ibu hamil yang disebabkan oleh bakteri
melalui hubungan seksual. Kemudian, 4 orang ibu hamil terjangit penyakit
hepatitis B yang disebabkan oleh virus. Di Tahun 2018, kasus yang sama
infeksi menular seksual (IMS) dan hepatitis B kembali menyerang ibu
hamil. Selain itu, pada Kelurahan Kalumpang terjadi kasus kematian pada
ibu hamil yang disebabkan karena pendarahan, hipertensi, dan kolesterol.
.Fokus penelitian dalam penelitian ini adalah Optimalisasi promosi
kesehatan pada ibu hamil di Kelurahan Kalumpang Kota Ternate.
Penelitian ini bertujuan untuk desain optimalisasi promosi kesehatan pada
ibu hamil di Kelurahan Kalumpang Kota Ternate.
Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan
kualitatif dengan tingkat eksplanasi deskriptif yang menggambarkan serta
mengamati secara mendalam tentang optimalisasi promosi kesehatan
pada ibu hamil di Kelurahan Kalumpang Kota Ternate. Peneliti juga
menggunakan desain penelitian terapan. Sumber data dalam penelitian ini
diambil dari pemerintah kelurahan kalumpang, bidan promosi puskesmas
kalumpang, dinas kesehatan provinsi Maluku utara dan ibu-ibu hamil di
kelurahan kalumpang.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa pada aspek pemberdayaan
dapat dikatakan sangat baik karena konseling, bimbingan dan sosialisasi
dilakukan di rumah dan direspons baik oleh ibu-ibu hamil. Manfaat yang
didapatkan seperti meningkatnya pengetahuan ibu hamil, tanda-tanda
bahaya pada kehamilan dan pola makan sehat. Pada aspek bina
suasana dapat dikatakan sangat baik. Leaflet dibagikan kepada beberapa
ibu hamil sebagai panduan singkat kesehatan masa hamil. Pada aspek
advokasi dapat dikatakan sangat baik. Peserta advokasi mengusulkan
promosi kesehatan dapat dilakukan di rumah warga untuk mencapai
pelayanan kesehatan yang optimal.
Kata kunci :Promosi Kesehatan, Ibu Hamil, Kelurahan Kalumpang
Item Type: | Thesis (Masters) |
---|---|
Subjects: | Tesis > 2019 Tesis |
Depositing User: | Teknologi Informasi |
Date Deposited: | 23 Aug 2024 06:45 |
Last Modified: | 23 Aug 2024 06:45 |
URI: | https://eprints.stialanmakassar.ac.id/id/eprint/1799 |