Sulaerman Fattah, Sulaeman and Lukman Samboteng, Lukman and Alam Tauhid Syuku, Alam and Ramli, Ramli and Deasy Mauliana, Deasy and Ady Hermansyah, Ady and Nurman Sahar, Sahar and Arif Alaudin Umar, Arif and Erwin Musdah, Erwin and Ilima Fitri Azmi, Ilima (2022) Sosialisasi dan Pelatihan Inovasi Daerah di Kabupaten Luwu. Politeknik STIA LAN Makassar.
![[thumbnail of APN Intisari PKM LUWU.pdf]](https://eprints.stialanmakassar.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
APN Intisari PKM LUWU.pdf
Download (80kB)
Abstract
Inovasi daerah membawa kebermanfaatan baik dari segi penyampaian pelayanan publik yang lebih cepat kepada masyarakat hingga pelaksanaan pemerintahan yang akuntabel dan lebih efektif. Dengan pentingnya inovasi daerah ini, prodi Sarjana Terapan Administrasi Pembangunan Negara mengadakan pelatihan inovasi kepada organisasi perangkat daerah di Kabupaten Luwu. Pada kegiatan tersebut, inovasi dipaparkan dengan menggunakan metode 5D Laboratorium Inovasi yang dikembangkan oleh Lembaga Administrasi Negara. Pada dasarnya, metode ini terdiri dari lima tahap, yakni Drum Up, Diagnose, Design, deliver dan Display atau disingkat 5D. Dimensi soft (mindset) yang berorientasi sikap lebih terkonsentrasi pada tahap drum up, sedangkan dimensi hard (teknokratis) berada pada diagnose, design, deliver dan display. Kabupaten Luwu membutuhkan bantuan dan dukungan dari berbagai pihak untuk dapat mewujudkembangkan inovasi daerahnya. Maka dari itu, Prodi ST APN Politeknik STIA LAN Makassar tergerak untuk terjun langsung serta melakukan sosialisasi dan pelatihan di Kabupaten Luwu. Peserta kegiatan Sosialisasi dan Pelatihan Inovasi Daerah ini pada akhir kegiatan mampu memahami tujuan dan manfaat (urgensi) dari adanya inovasi daerah, Memahami cara merancang inovasi yang baik dan benar berdasarkan skema Laboratorium Inovasi (5D), Berkomunikasi dengan aparat pemerintah daerah dan masyarakat untuk menentukan program inovasi yang akan dilakukan, guna menyelesaikan masalah di Luwu. Kegiatan ini juga menjadi momentum awal adanya kolaborasi dan sinergi yang baik dengan Bappelitbangda Kabupaten Luwu untuk mendorong inovasi daerah di Luwu.
Item Type: | Other |
---|---|
Subjects: | Karya Ilmiah > Karya Ilmiah |
Depositing User: | Teknologi Informasi |
Date Deposited: | 27 Dec 2022 05:53 |
Last Modified: | 10 Jan 2023 07:55 |
URI: | https://eprints.stialanmakassar.ac.id/id/eprint/186 |